Notification

×

Iklan

Iklan

Tag Terpopuler

Kapolres Blora Terima Satyalancana Wira Karya dari Presiden Prabowo, Sukses Kawal Produksi Jagung Nasional

Kamis, 08 Januari 2026 | Januari 08, 2026 WIB | 0 Views Last Updated 2026-01-08T22:26:18Z

 

MNI|Jakarta — Komitmen Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) dalam mendukung ketahanan pangan nasional kembali memperoleh apresiasi tertinggi dari Pemerintah Pusat. Kapolres Blora, AKBP Wawan Andi Susanto, S.H., S.I.K., M.H., dianugerahi Tanda Kehormatan Satyalancana Wira Karya atas dedikasi, pengabdian, dan kontribusi nyatanya dalam mengawal peningkatan produksi jagung nasional tahun 2025 di wilayah Kabupaten Blora.


Penganugerahan tanda kehormatan tersebut diserahkan langsung oleh Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, dalam rangkaian kegiatan kenegaraan yang digelar di Jakarta. Pemberian penghargaan ini didasarkan pada Keputusan Presiden Republik Indonesia tentang Penganugerahan Tanda Kehormatan, dan dilaksanakan pada Rabu (7/1/2026).

Penghargaan Satyalancana Wira Karya menjadi bentuk pengakuan negara atas peran aktif dan kepemimpinan Kapolres Blora beserta jajaran dalam mendukung program strategis nasional, khususnya di sektor ketahanan pangan. Di bawah kepemimpinan AKBP Wawan Andi Susanto, Polres Blora dinilai berhasil membangun sinergi lintas sektor yang solid dengan pemerintah daerah, instansi terkait, serta elemen masyarakat dan para petani.

Melalui pendekatan pengamanan dan pembinaan yang berkelanjutan, Polres Blora berperan aktif dalam menciptakan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) yang kondusif di wilayah pertanian. Selain itu, Polres Blora juga turut mengawal kelancaran distribusi sarana dan prasarana pertanian, sehingga seluruh rangkaian kegiatan produksi dapat berjalan aman, tertib, dan optimal.

Upaya tersebut berdampak langsung terhadap peningkatan kinerja sektor pertanian di Kabupaten Blora, khususnya pada komoditas jagung. Berdasarkan data capaian tahun 2025, luas lahan panen jagung di Kabupaten Blora tercatat mencapai 79.031 hektare, dengan total produksi sebesar 455.709 ton. Sementara itu, tingkat produktivitas (provitas) jagung menunjukkan hasil yang sangat menggembirakan, yakni 57,66 kuintal per hektare, menjadikan Blora sebagai salah satu daerah penopang utama produksi jagung nasional.

Kapolres Blora AKBP Wawan Andi Susanto menyampaikan bahwa penghargaan yang diterimanya merupakan buah dari kerja kolektif seluruh personel Polres Blora yang senantiasa bersinergi dengan pemerintah daerah dan masyarakat, terutama para petani sebagai ujung tombak ketahanan pangan.

“Alhamdulillah, penghargaan ini kami persembahkan untuk seluruh masyarakat Kabupaten Blora. Capaian produksi lebih dari 455 ribu ton dengan produktivitas 57,66 kuintal per hektare ini menjadi bukti bahwa stabilitas keamanan memiliki korelasi yang sangat kuat dengan peningkatan produktivitas pangan nasional,” ungkapnya.

Lebih lanjut, AKBP Wawan Andi Susanto menegaskan komitmen Polres Blora untuk terus mengawal dan mendukung kebijakan pemerintah pusat di sektor ketahanan pangan. Hal tersebut sejalan dengan agenda nasional Asta Cita Presiden Prabowo Subianto dalam mewujudkan swasembada pangan yang berkelanjutan dan berkeadilan.

“Ke depan, Polres Blora akan terus hadir mendampingi para petani, menjamin keamanan distribusi hasil pertanian, serta menjaga situasi kamtibmas di kawasan pertanian agar tetap kondusif. Tujuannya tidak lain untuk meningkatkan kesejahteraan petani sekaligus memperkuat ketahanan pangan nasional,” tegasnya.


Penganugerahan Satyalancana Wira Karya ini sekaligus menegaskan peran strategis Polri sebagai pengayom masyarakat yang tidak hanya berfokus pada penegakan hukum, tetapi juga berkontribusi nyata dalam pembangunan nasional. Dengan semangat pengabdian, Polres Blora berkomitmen mengerahkan segenap jiwa dan raga untuk membangun masyarakat yang adil, mengedepankan pelayanan publik yang prima, serta mengimplementasikan nilai-nilai Polri Presisi yang humanis dan selalu hadir untuk rakyat.Punkasnya,Hari. yasin.kelapa.Dua.

TUTUP IKLAN
TUTUP IKLAN
×
Berita Terbaru Update